DAFTAR ISI POSTINGAN
Bibir merupakan bagian pada wajah yang tampak terlihat jelas jika tidak terjaga kesehatannya. Penampilan wajah akan lebih sempurna jika bibir dalam keadaan sehat dan tidak pecah-pecah. Menggunakan lip balm adalah aksi paling baik untuk menjaga bibir agar tetap terhidrasi dengan maksimal. Menyimpan lip balm didalam tas Anda dan mengaplikasikannya setiap jam bisa mengatasi masalah bibir kering, tapi terkadang lip balm tidak bisa mengatasi secara maksimal. Jika itu terjadi, Anda bisa menggunakan produk terbaik seperti exfoliator bibir.
Kenyataannya, menggunakan produk exfoliator dapat memberikan ketenangan atau melembutkan dengan baik bibir Anda. Secara rutin melakukan exfoliating bibir akan memberikan kelembaban dan kelembutan sehingga bebas dari bibir kering serta pecah-pecah. Anda perlu menggunakan produk pengelupas bibir agar tidak terlihat bersisik dan kering. Lip scrub mengikis sel-sel kulit mati dan membuat bibir lebih lembut.
Biasanya scrub bibir akan mengelupas sel-sel kulit mati dipermukaan, dan residu yang tertinggal pada bibir juga akan diangkat dengan scrub bibir tersebut. Dibawah ini kami telah merangkaum 10 produk exfoliator yang bagus dan terbaik di pasaran. Semoga bisa membantu Anda dalam mendapatkan produk exfolitor terbaik. Rasakan perbedaan setelah menggunakan scrub, bibir akan tampak lebih sensual dan sehat.
10 Rekomendasi Exfoliator Terbaik
Jika Anda bertanya-tanya harus memulai dari mana, ini 10 daftar produk scrub bibir terbaik dan patut untuk kami rekomendasikan kepada Anda. Produk yang kami lampirkan mungkin saja tidak bisa didapatkan secara bebas, dan Anda bisa mendapatkannya secara online. Yuk, simak daftarnya dibawah ini.
1. Dior Lip Sugar Scrub
Harga Rp. 540.000
Apakah Anda sering menggunakan lipstik matte? Baik berupa stick dan liquid sebaiknya untuk melakukan eksfoliasi atau scrubbing agar sel-sel kulit mati serta residu akan dikikis habis. Untuk mendapatkan bibir yang flawless kami sarankan rajin untuk melakukan exfoliating. Brand satu ini memang dikenal dengan baik untuk produk barang-barang mewahnya. Dior rupanya bukan saja fokus untuk barang mewah, tapi masuk ke dunia kosmetik juga.
Dior memiliki produk exfoliator berbentuk stick yang berguna untuk perawatan dan membersihkan sel kulit mati. Butiran-butiran gula dapat meleleh di bibir dengan lembut dan memberikan tampilan bibir yang alami serta mengkilap. Semua penata rias mengetahui bahwa bibir yang sehat dan lembab merupakan kunci untuk membuat riasan di bibir lebih maksimal.
Kemasan dari Dior Lip Sugar Scrub terbilang mewah sekali, sesuai dengan harga yang ditawarkan. Mereka menggunakan kombinasi warna soft pink dan silver yang menambah kesan mewah. Untuk mendapatkannya exfoliator terbaik ini cukup mudah, Anda bisa mendapatkannya melalui Zalora.
2. Sephora Collection Lip Scrub
Harga Rp. 89.000
Sephora memang sudah dikenal sebagai toko online yang menawarkan produk-produk perawatan tubuh dan wajah. Mereka menawarkan produk dari brand terkenal di Dunia dan dijamin produknya ori. Ternyata mereka tidak saja menjual produk dari berbagai brand, bahkan mereka juga memproduksi produk menggunakan brand Sephora. Lip scrub yang ditawarkan oleh Sephora terbilang cukup terjangkau, tersedia dalam lima aroma yang menyenangkan seperti madu, kiwi, buah naga, peppermint, dan lain sebagainya.
Apakah Anda sedang mencari produk untuk perlindungan ekstra atau membuatnya menjadi lembut, Anda bisa menggunakan lip scrub dari Sephora Collection ini. Penggemar lipstik matte dan memiliki bibir kering bisa Anda dapat menggunakan lip scrub dengan harga yang terjangkau tersebut. Menggunakan lipstik setiap hari akan meninggalkan residu, maka dari itu harus menggunakan exfoliator yang terbaik untuk mengangkat sisa lipstik yang menempel.
3. Clinique Sweet Pots Sugar Scrub & Lip Balm
Harga Rp. 350.000
Banyak produk scrub yang tersedia di pasaran hanya dapat membantu dalam pengelupasan, tampaknya berbeda dengan Clinique yang menghadirkan produk scrub & lip balm. Produk 2-in-1 ini sangat praktis untuk dibawa bepergian karena menawarkan dua fungsi yang bermanfaat untuk bibir Anda. Bentuk lip scrub ini juga unik dengan warna-warna yang riang. Clinique menggunakan kemasan yang terinspirasi dari macaroon yang dikombinasikan dengan warna menggoda.
Sweet Pots Sugar Scrub & Lip Balm menggunakan kandungan beet sugar granules, minyak jojoba, shea butter, minyak alpukat, dan grape seed oil. Kandungan tersebut sangat bermanfaat untuk menjaga dan merawat kesehatan bibir setelah proses exfoliating. Sedangkan untuk lip balmnya sendiri, Clinique menggunakan ekstak daun lidah buaya, minyak kelapa, shea butter, dan murumuru seed butter untuk memberikan kehalusan pada bibir serta menjaga kelembaban.
4. Lush Bubblegum Lip Scrub
Harga Rp. 210.000
Munkin Anda ingin membuat gigi menjadi manis? Makanan manis memang dibuat untuk siapa saja. Rasanya yang manis membuat semua orang ingin memakannya. Bubblegum adalah salah satu permen yang banyak dikonsumsi orang, rasanya yang manis dan aroma yang menenangkan membuat orang banyak menyukainya. Maka dari itu Lush menghadirkan produk scrub bibir dengan kandungan bubblegum.
Scrub ini menggunakan gula kastor untuk membantu pengelupasan bibir secara lembut, dan minyak jojoba organik dapat memberikan kelembaban agar membuatnya menjadi lembut, halus, dan terjaga kekenyalannya. Gula kastor adalah jenis gula yang dihaluskan hingga mencapai ukuran yang sangat kecil, ukurannya yang kecil sangat membantu dalam mengangkat sel kulit mati dan sisa residu karena penggunaan lipstik.
Lush Bubblegum Lip Scrub dikemas dengan pot berbahan kaca yang dapat menjaga kualitasnya. Wadahnya juga tidak begitu besar sehingga mudah untuk diselipkan di tas dan dibawa bepergian saat travelling. Produk ini ramah untuk Anda yang Vegan dan dalam melakukan pengujiannya tidak menggunakan hewan sehingga bebas dari kekejaman.
5. Tarte Pout Prep Lip Exfoliant
Harga Rp. 435.000
Produk yang diformulasikan dengan pelembab seperti maracuja dan shea butter, kandungan tersebut memiliki gizi yang bermanfaat untuk bibir. Pengelupasan yang dilakukan oleh exfoliator terbaik Tarte ini akan membuat bibir menjadi lebih halus seperti sutra dan membuatnya tetap terjaga kelembabannya. Masalah bibir yang terjadi seperti kering, pecah-pecah akan diatas dengan lip scrub satu ini.
Jika Anda tidak menyukai aroma manis yang biasa datang pada produk-produk lip scrub, mungkin Anda bisa beralih menggunakan scrub tersebut. Tarte Pout Prep Lip Exfoliant dikemas dengan menggunakan peppermint yang wangi, dapatkan sensasi segar setelah Anda menggunakannya. Produk ini masih menggunakan kandungan gula yang terbaik sebagai exfoliator. Perlu diingat, Tarte Pout Prep Lip Exfoliant tidak menggunakan paraben dan ftalat, ia juga sudah diuji secara dermatologis.
6. French Girl Organics Rose Lip Polish
Harga Rp. 359.000
Scrub yang diresapi dengan formula mawar dan mint yang bekerja dengan lembut untuk menghilangkan kulit bibir yang kering, terjaga kekenyalannya, dan terhidrasi dengan maksimal. Produk scrub ini dapat merevitalisasi dengan bahan-bahan sederhana namun organik. Mereka juga masih menggunakan gula yang lebih halus sehinga tidak menyakitkan saat Anda mengaplikasikannya.
Gula pada scrub dapat mengelupas secara lembut, dan kandungan butter memberikan nutrisi selama proses pengelupasan dan membantu merevitalisasi bibir yang pecah-pecah. French Girl Organics Rose Lip Polish memiliki aroma yang enak dan bebas dari kandungan paraben serta sulfat. Untuk Anda yang Vegan, produk ini ramah untuk Anda karena menggunakan bahan-bahan organik.
French girl menggunakan kemasan pot yang berbahan kaca transparan sehingga mudah untuk melihat isi didalamnya. Anda bisa mendapatkan lip scrub terbaik untuk exfoliator ini melalui toko online di Indonesia.
7. MAC Lip Scrubtious
Harga Rp. 360.000
Pecinta lipstik matte pasti sudah tau manfaat dari exfoliator. Jika Anda sering menggunakan lipstik matte, mungkin Anda membutuhkan scrub bibir agar menjaga bibir tetap sehat dan tidak hitam. MAC menghadirkan produk exfoliator terbaik untuk membuat bibir Anda tetap pink dan halus. Lip Scrubtious dapat mengatasi bibir yang kering dan pecah-pecah. Exfoliator ini berbahan dasar gula yang dapat membantu pengelupasan sel-sel kulit mati.
Selain itu, formula yang terdapat pada MAC ini dapat meningkatkan kelembaban dan memberi nutrisi secara maksimal. Dapatkan bibir yang lembut dan sangat halus dengan menggunakannya secara teratur. MAC Lip Scrubtious tersedia dalam lima varian yakni Candied Nectar, Fruit of Passion, Summer Berry, Sweet Brown Sugar, dan Sweet Vanilla. Perlu diketahui, tidak semua varian tersedia di dalam Negeri. Produk ini sudah diuji secara dermatologis sehingga aman untuk digunakan.
8. Liplapin Lip Scrub
Harga Rp. 42.000
Liplapin mengusung konsep yang berbeda jika dibandingan dengan pesaingnya. Warna-warna yang diberikan untuk setiap produknya mengikuti variannya, dan untuk warna sendiri yang dibawa oleh lip scrub ini terbilang cheerful. Untuk varian cotton candy dan watermelon, mereka mengkombinasikan dua warna dalam satu kemasan sehingga menambah semangat pada penggunanya. Ia tidak tampak seperti lip scrub melainkan seperti permen gulali yang siap untuk disantap.
Liplapin Lip Scrub dikemas dengan kandungan gula yang cukup padat, tampaknya kristal gulanya begitu besar. Wanginya juga mirip gulali, khas lip scrub yang kandungan utamanya adalah gula. Liplapin mengklaim bahwa mereka adalah lip scrub pertama di Indonesia yang menggunakan dua warna. Memang varian lip scrub terbaik untuk exfoliator ini cukup banyak sehingga pengguna bebas untuk menggunakan yang mana mereka suka. Anda bisa menggunakan lip scrub tersebut 2 hingga 3 kali dalam seminggu atau sesuai dengan kebutuhan saja. Bibir akan terasa lebih lembab, ternutrisi, dan tidak kekeringan.
9. Emina Sugar Rush Lip Scrub
Harga Rp. 38.000
Emina adalah produk lokal yang sudah malang melintang di dunia produk perawatan wajah dan tubuh. Sama seperti saudaranya, Wardah. Mereka memiliki konsen yang berbeda-beda, Emina memang difokuskan untuk mereka yang baru memulai menggunakan produk perawatan. Bisa dibilang Emina fokus untuk menggaet pasar kosmetik khusus remaja. Anda akan merasa pusing jika bibir kering dan tampak begitu kusam.
Bibir yang kusam dan kering terjadi karena kekurangan nutrisi atau menggunakan produk lipstik yang meninggalkan residu. Maka dari itu, dibutuhkan produk lip scrub untuk mengangkatnya. Emina menggunakan gula organik untuk produk lip scrubnya tersebut, selain itu mengkombinasikannya dengan bahan alami seperti apricot seed, shea butter, minyak zaitun sehingga bibir akan dirawat kesehatan dan kelembabannya. Scrub juga dapat membantu agar bibir Anda lebih on saat mengaplikasikan lipstik.
10. Beauty Treats Lip Scrub
Harga Rp. 30.000
Beauty Treats merupakan brand dari Korea yang sudah memiliki toko resmi di Indonesia. Antusias pasar terkait produk-produk perawatan dari Korea membuat mereka masuk dan memasarkan produk terbaiknya. Lip scrub dari Beauty Treats adalah produk best seller di luar negeri, selain harganya terjangkau, ia juga memiliki manfaat yang baik untuk membantu merawat bibir Anda. Mereka menggunakan wadah berbahan plastik berbentuk jar, wadah transparan memudahkan pengguna untuk melihat dalaman dari lip scrub tersebut.
Beauty Treats Lip Scrub rupanya memiliki banyak sekali varian seperti almond creme, vanilla bean, wild apple, dan dark cherry. Tekstur scrub ini creamy banget dan mudah untuk diaplikasikan ke bibir. Kemasnnya pun travel friendly sehingga mudah untuk dibawa bepergian. Dari beberapa ulasan yang kami dapatkan, banyak yang kurang nyaman dengan aroma dan rasa yang ditimbulkan oleh lip scrub tersebut. Exfoliator terbaik dari Beauty Treats ini bisa didapatkan dengan mudah dan harganya pun sangat ramah sekali.
Kesimpulan
Masing-masing produk menawarkan kelebihan dan kekurangannya tersendiri. Ada baiknya untuk melihat kandungan yang terdapat pada lip scrub jika Anda termasuk orang yang memiliki tipe sensitif. Pastikan produk yang Anda gunakan tidak melakukan percobaan pengaplikasian pada hewan, sebagai dukungan untuk kampanye bebas dari kekejaman. Harga yang kami tampilkan diatas mungkin saja akan berbeda untuk setiap daerah dan toko yang menjualnya.
Jika tulisan kami ini bermanfaat untuk Anda, mohon untuk membagikannya ke akun jejaring sosial Anda sehingga orang lain dapat terbantu dengan rekomendasi lip scrub tersebut. Terimakasih!
Leave a Reply